Monday, August 19, 2013

Tips Memutihkan Kulit Secara Alami

Tips Memutihkan Kulit Secara Alami

Tips memutihkan kulit dan mencerahkan kulit memang sangat banyak dibutuhkan oleh kaum remaja. Kaum remaja di Indonesia khususnya ingin sekali kulitnya terlihat putih dan cerah seperti orang korea atau Jepang yang memiliki kulit putih dan cerah merona. Namun hal ini menjadi sangat ironi ketika banyak sekali turis- turis asal mancanegara seperti turia dari Amerika, Eropa, maupun Asia bagian Timur yang sudah memiliki kulit putih cerah tetapi mereka banyak berdatangan ke pantai di Indonesia untuk sekedar berjemur.Mereka berjemur hanya untuk agar kulit mereka agak kecoklatan atau agak menghitam. Karena orang kulit putih beranggapan kulit kecoklatan seperti kulit pada masyarakat Indonesia lebih kelihatan eksotik.

Hal tersebut tentu sangat berkebalikan dengan sudut pandang masyarakat di Indonesia yang memiliki kulit coklat tetapi berusaha semaksimal mungkin agar kulit terlihat cerah berkilau. Dari mulai produk pemutih kulit lokal sampai luar negeri dipakai untuk lotion kulit agar kulit memutih. Namun tahukah anda apa bahan- bahan atau komposisi yang terkandung di dalam lotion atau produk kecantikan tersebut? Banyak sekali produk pemutih yang menambahkan zat kimia berbahaya di dalamnya khususnya mercury dan zat timbal. Perlu anda ketahui bahwa jika kulit ditempeli oleh semacam lotion tersebut maka kulit jadi terasa terbakar jika terkena terik matahari dan lama- kelamaan akan merusak pigmen melanin kulit anda. Akibatnya, kulit menjadi timbul bercak merah dan dalam jangka waktu pemakaian lebih lanjut akan menimbulkan kerusakan kulit terutama kulit wajah secara keseluruhan.

Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan

Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan

Hai semua para pembaca setia artikel kesehatan pada kesempatan yang baik ini, saya kembali mengupdate postingan saya tentang manfaat air kelapa untuk kesehatan.Mungkin artikel- artikel lain sudah banyak yang menyinggung topik tentang manfaat buah kelapa untuk kesehatan ini. Tetapi pada kesempatan kali ini saya akan kembali mengulas atau menambahkan jika ada yang kurang paham tentang manfaat air kelapa.

manfaat-air-kelapaKelapa atau dalam bahasa ilmiah disebut Cocos nucifera, merupakan tumbuhan yang  yang bisa dimanfaatkan hampir semua bagian tumbuhannya. Pada tumbuhan kelapa ini, mulai dari batangnya yang dapat digunakan untuk bahan bangunan, selain itu sabutnya digunakan untuk membuat sapu ijuk. Kemudian santannya bisa dijadikan minyak kelapa untuk memasak. Selain dapat dimanfaatkan untuk membuat keperluan sederhana, bagian buah kelapanya juga biasa digunakan masyarakat dalam memenuhi nutrisi untuk kesehatan.

Untuk bagian buah kelapanya sendiri, memang banyak sekali mengandung manfaat bagi kesehatan tubuh. Contohnya saja pada air kelapa. Air kelapa ini sangat kaya akan unsur- unsur yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Diantara unsur- unsur yang dibutuhkan oleh tubuh dan terkandung dalam air kelapa ini adalah air, karbohidrat, lemak, dektosa, sukrosa. Selain itu, pada buah kelapa juga terkandung vitamin B kompleks didalamnya seperti asam amino, asam folat yang cocok untuk otak, zat biotin, serta riboflatin.

Tuesday, August 6, 2013

Obat Tradisional Asam Urat

Obat Tradisional Asam Urat

Hai semua para pembaca setia artikel kesehatan, pada kesempatan yang berbahagia ini, saya akan menjelaskan kepada anda semua tentang asam urat dan obat tradisional asam urat. Asam urat merupakan sejenis penyakit arthritis atau nyeri pada sendi yang sangat menyiksa bagi penderitanya. Asam urat disebabkan oleh adanya penumpukan kristal di antara persendian. Bagian persendian anggota tubuh yang sering terserang oleh asam urat antara lain sendi diantara jari kaki, lutut, pergelangan tangan, dan tumit. Jika kadar asam urat dalam tubuh naik secara drastis akan menyebabkan rasa nyeri yang sangat sakit, terasa panas, meradang, bahkan bisa sampai membengkak.

Penyebab utama asam urat disebabkan oleh ketidakmampuan organ ginjal dalam menyaring asam urat secara total dalam proses ekskresi air seni atau urin. Penyakit asam urat pada umumnya diderita oleh orang- orang yang sudah lansia atau 40 tahun keatas. Bisa juga menyerang wanita yang sudah menopause atau yang sudah tidak mengalami siklus menstruasi lagi. Penderita asam urat sebaiknya jangan mengkonsumsi makanan atau minuman di bawah ini, yaitu :
1. Alkohol dan minuman ringan atau softdrink
2. makanan jenis kacang- kacangan
3. Daging kambing serta lemak atau jeroan
4. daging bebek serta kalkun
5. makanan yang mengandung kerang- kerangan

Selain menghindari pantangan di atas yang sudah saya sebutkan, saya memiliki obat tradisional asam urat, untuk itu, silahkan perhatikan uraian di bawah ini.

Monday, August 5, 2013

Manfaat dan Khasiat Buah Tin Kesukaan Rasulullah SAW

BUAH TIN
Buah tin atau dalam bahasa latin disebut juga Ficus carica merupakan sejenis buah yang berasal dari Asia Barat yang sangat terkenal dalam dunia Islam. Hal ini dikarenakan buah tin disebut oleh Allah SWT dalam firman Allah SWT dalam Alquran pada surat At-tin yaitu surat ke 95. Buah tin juga merupakan salah satu buah kesukaan Rasululah SAW. Diriwayatkan dari Abu Zar r.a.bahwa pada suatu hari,Rasulullah mendapatkan hadiah satu bekas buah tin, kemudian Nabi Muhammad SAW mengajak sahabat- sahabat untuk makan dan Nabi pun juga ikut makan seraya berkata "Kalau aku perkataan tentang buah yang diturunkan dari syurga,niscaya aku katakan inilah kerana buah- buahan syurga tidak berbiji.Oleh karena itu, makanlah buah ini. Sesungguhnya buah ini menghentikan penyakit buasir dan menyehatkan badan."

Dari sabda Rasulullah SAW tersebut, bisa kita simpulkan bahwa buah tin merupakan buah yang berasal dari syurga dan termasuk buah yang mengandung manfaat di dalamnya dan telah disebutkan Rasulullah yaitu untuk mencegah penyakit dan menyehatkan badan, serta untuk menghilangkan toksin yang berbahaya di dalam tubuh manusia. Di dunia ini, terdapat dua jenis buah tin yaitu buah tin basah dan buah tin kering. Perbedaan antara kedua jenis buah tin itu hanya pada kadar kalorinya. Jika pada buah tin kering, mengandung 6 kali kalori lebih banyak dari buah tin basah.

Sunday, August 4, 2013

Manfaat Buah Sirsak Untuk Kesehatan

Pada kesempatan ini saya ingin berbagi artikel kesehatan kepada anda semua para pembaca dimanapun anda berada. Artikel kesehatan yang akan saya jelaskan ini temanya adalah tentang buah sirsak dan juga manfaat buah sirsak bagi kesehatan. Buah sirsak sangat banyak dikonsumsi oleh masyarakat dalam bentuk jus sirsak. Sirsak atau biasa disebut dalam bahasa latin Annona muricata adalah jenis buah yang tanamannya asal mulanya dari Amerika Tengah lebih khususnya berasal dari kepulauan Karibia. Dari hasil penelitian para ahli biokimia ternyata buah sirsak sanyak kaya dengan berbagai nutrisi. Nutrisi yang terkandung di dalam buah sirsak antara lain fruktosa, vitamin B1, B2, dan terutama vitamin C.

Ternyata selain mengandung berbagai nutrisi tersebut, buah sirsak juga sangat bagus dikonsumsi untuk menjaga kesehatan tubuh anda. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang manfaat dari buah sirsak, silahkan anda lanjutkan membaca artikel ini tentang manfaat buah sirsak bagi kesehatan.

Tips Mengobati Panu Secara Alami | Kumpulan Tips Kesehatan

Penyakit panu atau disebut juga dalam bahasa ilmiah Phitriyasis versikolor merupakan salah satu penyakit kulit yang disebabkan oleh jamur. Jamur yang menyebabkan penyakit panu adalah Candida albicans. Penyakit ini merupakan penyakit yang ditandai dengan adanya bercak keputihan pada kulit penderita serta rasa gatal saat kulit berkeringat. Penyakit panau sering menyerang remaja yang merupakan usia produktif, karena di usia ini para seseorang cenderung aktif dan kulitnya mengeluarkan banyak keringat. Karena mengeluarkan banyak keringat itulah kulit menjadi lembab dan berisiko besar untuk terserang panu.

Untuk seseorang yang terserang penyakit panu ini, seringkali para penderita tidak merasa percaya diri. Hal ini dikarenakan penyakit panu menyebabkan kulit menjadi belang. Banyak memang obat- obat kimia di apotek yang menawarkan untuk menyembuhkan penyakit panu ini. Tetapi bagi anda yang ingin mencoba dengan cara tradisional atau cara mengobati panu secara alami, saya juga memiliki tips ampuhnya buat anda para pembaca artikel kesehatan. Silahkan perhatikan baik- baik, berikut tips mengobati panu secara alami.

Tips Mencegah Kantung Mata Secara Alami | Kumpulan Tips Kesehatan

Tips Mencegah Kantung Mata

Selamat bagi sobat pembaca yang ketemu sama artikel blog ini, karena pada kesempatan yang berbahagia ini, saya akan membagikan sedikit tips kesehatan kepada anda semua. Tips kesehatan yang akan saya bagikan ini adalah tips mengatasi kantung mata. Mata merupakan organ yang dapat membantu kita dalam melihat pemandangan di sekitar kita. Tetapi seringkali pada daerah sekitar mata yang indah tersebut sering kita jumpai adanya kantung mata. Kantung mata adalah kulit yang membengkak yang terbentuk di sekitar mata anda. Hal ini disebabkan daerah kulit di sekitar mata terisi oleh semacam cairan dan ditambah lagi kulit di sekitar daerah mata sangat tipis, sehingga jika terisi oleh cairan tertentu akan mengakibatkan kantung mata yang bengkak.

Penyebab kantung mata sangat bermacam- macam, salah satu kebiasaan yang sering diabaikan adalah kebiasaan mengucek mata. Karena kebiasaan mengucek mata dapat memberikan efek iritasi pada mata, sehingga mata anda akan merespon balik dengan memproduksi air mata. Cairan pada air mata yang mengandung banyak garam inilah yang dapat menyebabkan kantung mata bengkak. Selain itu, faktor lainnya yang dapat menyebabkan kantung mata antara lain tidur tanpa membersihkan make up, minum- minuman beralkohol, dan juga yang tidak kalah pentingnya yaitu seringnya tidur larut malam karena kesibukan atau lainnya yang menyebabkan kurangnya waktu istirahat.

Friday, August 2, 2013

Manfaat Kulit Pisang untuk Kesehatan | Kumpulan Tips Kesehatan

 Manfaat kulit pisang untuk kesehatan

Manfaat kulit pisang untuk kesehatan manusia ternyata sangat banyak sekali. Ketika kita makan pisang, kita cenderung membuang kulitnya. Padahal perlu anda ketahui bahwa kulit pisang sangat baik untuk kesehatan jika anda mengetahuinya.Jika buah pisang megandung vitamin B6, vitamin C, mangan, kalium, dan mineral lainnya, maka kulitnyapun tidak kalah dengan buahnya. Sudah lama kulit pisang dimanfaatkan sebagai obat herbal atau alami untuk mengatasi jamur dan antibiotik. Tetapi yang perlu anda ingat adalah gunakan kulit pisang yang benar- benar bersih. Jangan gunakan kulit pisang yang telah kotor, karena akan menjadi tempat penyebaran bakteri secara luas.

Selain manfaat dan kebaikan kulit pisang yang saya sebutkan pada awal paragraf tadi, saya akan menjelaskan manfaat dan kebaikan kulit pisang lainnya yang mungkin perlu anda ketahui. Berikut saya akan menjelaskannya pada anda dan silahkan perhatikan baik- baik.

Mengobati rasa gatal akibat digigit serangga
Saat kulit anda merasa gatal akibat gigitan serangga atau nyamuk, oleskan kulit pisang disekitar bagian tubuh yang telah digigit nyamuk atau serangga tadi. Kemudian tunggu beberapa saat, maka rasa gatal akan perlahan menghilang dari kulit anda.

Mengatasi penyakit psoriasis
Sebelum membahas manfaat kulit pisang untuk mengatasi psoriasis, ada baiknya kalau saya jelaskan terlebih dahulu apa itu penyakit psoriasis bagi anda yang belum mengetahuinya. Penyakit psoriasis adalah penyakit autoimun yang menyerang bagian kulit. Penyakit ini biasanya ditandai dengan rasa gatal yang luar biasa dan warna kemerahan pada kulit. Biasanya terjadi di bagian kuku, tangan, dan juga genitalia. Nah kulit pisang ini dapat mengatasi penyakit ini atau minimal mengurangi penyebaran peyakit ini secara lebih luas di bagian tubuh lainnya. Caranya yaitu gosokkan bagian dalam kulit pisang ke bagian tubuh yang terserang psoriasis.Pada awal reaksi, akan timbul kemerahan tetapi lama- kelamaan akan berkurang.

Mengobati jerawat pada wajah
Kulit pisang juga dapat dimanfaatkan untuk pengobatan jerawat secara alami. Caranya sangat sangat sederhana, tinggal anda oleskan kulit pisang bagian dalam ke jerawat anda secara rutin atau teratur dan tunggu beberapa hari, dan perlahan jerawat anda akan pelan- pelan berkurang.

Tips Mencegah Penuaan Dini Secara Alami

Tips Mencegah Penuaan Dini Secara Alami

Tips Mencegah Penuaan Dini - Selamat pagi semua para pembaca blog artikel kesehatan, pada kesempatan yang baik ini, saya akan membagikan sedikit tips kepada anda semua cara mencegah penuaan dini pada kulit. Seiring dengan perkembangan umur seseorang yang menjadi lebih matang dan proses perkembangan organ tubuh terutama kulit, seseorang terutama seorang wanita akan lebih waspada dalam merawat dan memperhatikan kesehatan kulit dan kecantikan kulit mereka. Karena, seiring berjalannya waktu, kulit seseorang lama- kelamaan akan terlihat bercak atau flek dan mulai tidak elastis lagi. Selain itu, pada usia tiga puluhan, biasanya akan timbul keriput pada daerah wajah.Jika seseorang tersebut sudah mulai menunjukkan gejala antara lain, kulit sudah mulai kehilangan elastisitasnya, sudah mulai agak pikun, dan sudah mulai timbul bercak hitam di daerah wajah, maka hal itu merupakan tanda- tanda penuaan dini seseorang. Gejala tersebut pada umumnya tampak pada kulit wanita yang sudah menginjak usia tiga puluhan dan menjelang usia empat puluh. Tetapi jika gejala tersebut sudah tampak pada saat usia remaja atau usia dua puluhan, maka anda wajib waspada karena hal itu, bisa saja anda mengalami gejala penuaan dini. Penuaan dini sendiri merupakan gejala penuaan pada seseorang yang belum waktunya baik yang kelihatan yang dapat dilihat dari luar dan dari dalam yang dapat diukur dari tingkat pikun seseorang.